Oriflame : Secercah Cahaya Masa Depan koe!

Selasa, 16 Desember 2008

Sekapur Sirih Tentang Oriflame......

Oriflame adalah perusahaan kosmetika yang menawarkan produk kosmetik dan perawatan kulit alami berkualitas tinggi melalui jaringan penjual mandiri (independent sales force), yang berbeda dengan sistem retail pada umumnya.
Sistem penjualan langsung memungkinkan pelanggan untuk memperoleh nasehat dan inspirasi dari orang yang mereka kenal dan mereka percayai. Pembelian secara langsung dapat diandalkan dan sangat menyenangkan.
Menjadi Consultant Oriflame berarti memiliki penghasilan tak terbatas dan peluang karir yang luar biasa, pengembangan pribadi dan rasa saling memiliki dalam komunitas persahabatan global.
Oriflame adalah perusahaan dengan karakterteristik semangat “saya-bisa”, manajemen yang tersebar, dengan atmosfir muda dan kewirausahaan yang tinggi.
Oriflame Cosmetics saat ini adalah perusahaan kosmetik dengan perkembangan tercepat di dunia. Oriflame memiliki kantor penjualan di 59 negara dan merupakan pemimpin pasar di lebih dari 30 negara. Jaringan penjualan yang terdiri dari 1.8 juta Consultants mandiri yang memasarkan rangkaian lengkap perawatan kulit, wewangian dan kosmetik berkualitas tinggi.
Di Indonesia sendiri, Oriflame didirikan sejak tahun 1986 dan telah berjaya di Indonesia selama 21 tahun. Oriflame memiliki 12 cabang dan ribuan consultant yang tersebar luas diseluruh Indonesia. Untuk saat ini, Oriflame Indonesia merupakan perusahaan kosmetika dengan sistem penjualan mandiri no.1 di Indonesia.
Meskipun berkembang dengan cepat, Oriflame tidak pernah sekalipun melupakan konsep bisnis awalnya - Natural Swedish Cosmetics yang dijual dari teman untuk teman.

Label:

3 Komentar:

  • Pada 18 Januari 2009 pukul 21.47 , Blogger Rosma Alfaris mengatakan...

    Ketika kau merasa lelah
    Dan tak berdaya dari usaha yang sepertinya sia-sia
    Allah tau betapa keras engkau berusaha

    Ketika kau sudah menangis sedemikian lama
    Dan hatimu masih terasa pedih
    Allah sudah menghitung air matamu

    Ketika kau merasa sendiri
    Dan teman-temanmu terlalu sibuk untuk bersamamu
    Allah selalu berada disampingmu

    Ketika kau pikir bahwa kau sudah mencoba segalanya
    Dan tak tau hendak berbuat apa lagi
    Allah tau jawabannya

    Ketika segala sesuatu menjadi tidak masuk akal
    Dan kau merasa tertekan
    Allah dapat menenangkanmu

    Hasbunallah wa ni’mal wakil
    Ni’mal maulana wa ni’man nashiir
    Cukuplah Allah sebagai pelindungku
    Sebaik-baik pelindung dan sebaik-baik penolong

     
  • Pada 19 Januari 2009 pukul 05.51 , Blogger Sri Lustiyani mengatakan...

    Salam Kenal... Saya tertarik banget tuh untuk jadi member oriflame. Mohon bantuan dan bimbingannya. Tetap semangat ya!!!

     
  • Pada 22 Januari 2009 pukul 00.38 , Blogger Rosma Alfaris mengatakan...

    Sebatas Nasehat sesama Muslim (Tidak Lebih)

    Engkau takkan pernah memiliki perasaan
    Hingga kau coba untuk mengasihi sesama

    Engkau takkan mendapat apapun
    Kecuali engkau memberi sesuatu

    Engkau takkan pernah mengerti makna kehidupan
    Sampai kau kenali dirimu sendiri

    Engkau takkan bersyukur
    Sebelum engkau monolong seseorang

    Keimananmu mulai tumbuh
    Ketika engkau mulai menggunakan akalmu

    Engkau takkan pernah sukses
    Jika engkau tak pernah berani mencoba

    Engkau takkan menyesal selamanya
    Jika engkau seorang yang baik

    Engkau adalah manusia merdeka
    Ketika engkau
    Hanya bergantung kepada-Nya

     

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda